Papua – Klasemen sementara perolehan medali PON XX Papua 2021 hingga Rabu (13/10/2021), pukul 07.00 WIB, menampilkan Jawa Barat di posisi teratas. Jawa Barat ada di posisi pertama dengan koleksi 292 medali.
Sebanyak 292 medali Jawa Barat terdiri dari 108 emas, 87 perak, dan 97 perunggu. Jawa Barat bisa duduk nyaman di singasananya meski Jawa Timur membuntuti dari posisi ketiga koleksi 246 medali.
Dengan kondisi tersebut membuat Jawa Barat berpotensi meraih gelar juara umum pada ajang PON XX Papua 2021.
Adapun posisis kedua ditempati Jawa Timur yang meraih 97 emas, 79 perak, dan 70 perunggu. Perolehan medali emas Jawa Timur tertinggal cukup jauh dari Jawa Barat, tetapi mereka masih punya peluang untuk menyalip.
Namun Jawa Timur juga harus berhati-hati, sebab DKI Jakarta membuntuti Jawa Timur dari posisi ketiga.
Sejauh ini, DKI Jakarta telah mengoleksi 250 medali. DKI Jakarta mampu mendapatkan 90 emas, 75 perak, dan 86 perunggu.
Sampai hari ini terdapat empat Provinsi yang belum berhasil mengoleksi medali emas PON XX Papua 2021. Keempat Provinsi tersebut yaitu Papua Barat, Kalimantan Utara, Sulawesi Barat dan Maluku Utara. (Red)