Dalam Rangka Pengamanan Sidang Pleno Penghitungan Suara Pemilu Tahun 2024, PPK Kecamatan Karangbahagia Adakan Apel Siaga

bekapjabar.com kabupaten Bekasi – Pada hari Senin tanggal 27-2-2024 di halaman kantor aula Gedung serbaguna Kecamatan karangbahagia kabupaten Bekasi,Telah dilaksanakan apel siaga dalam rangka pengaman sidang plano penghitungan suara pemilu tahun 2024 tingkat PPK.

Apel siaga tersebut melibat berapa pihak antara lain : Polri dengan jumlah 7 personel, Pol PP sebanyak 5 personel, TNI sebanyak 3 personel, 2 anggota Puskesmas Karangbahagia, dan beberapa jajaran staf pemerintah Kecamatan Karang bahagia.

Apel siaga di pimpin langsung oleh H. Karnadi S.sos .MM Camat Karangbahagia dan Iptu Saiful Bahri wakil dari ke Polsek Cikarang Utara .

Tindakan pengamanan ini merupakan upaya untuk memastikan kelancaran proses penghitungan suara dalam pemilu tahun 2024 ditingkat PPK kecamatan Karangbahagia Kabupaten Bekasi.

Pengamanan yang dilakukan melalui apel siaga ini menunjukkan keseriusan pihak terkait dalam menjaga keamanan dan ketertiban selama proses penghitungan suara berlangsung dengan melibatkan berbagai instansi terkait seperti polri ,pol PP, TNI dan unit Intel Polsek dan kodim serta jajaran Puskesmas dan beberapa pihak lain, diharapkan dapat mencegah kemungkinan terjadinya gangguan atau kerusuhan yang dapat menggangu jalannya proses demokrasi.

Selain itu ,Keberhasilan dalam menjalan apel siaga ini juga menunjukan sinergi yang baik antara berbagai lembaga keamanan dalam upaya menjaga stabilitas dan keamanan selama periode penting seperti pemilihan umum ,semua pihak yang terlibat dalam apel siaga ini patut diapresiasi atas dedikasi dan komitmen mereka dalam menjalan tugas pengamanan dengan baik demi terciptanya proses pemilu yang adil, jujur dan demokrasi.

(Sgd)

Exit mobile version