Acara Milad Dansos Rukem Kp Gelonggong Tak Terduga Hadir Kades Desa Karang Rahayu

AMS

bekapjabar.com
Bekasi minggu 28 agustus 2022 – Desa karangrahayu kecamatan karang bahagia kabupaten bekasi , salah satu desa yang menjadi sorotan publik dalam ajang kegiatan maupun binaan dari sosok seorang srikandi Hj Ino Hermawati , dari beberapa kegiatan yang mengkedepankan nilai nilai positif bagi warga masyarakatnya ,Kerja nyata ini sungguh mendapat kan sambutan yang positif juga dari masyarakat luas tentunya warga masyarakat Desa karangrahayu.

Terkait pantauan media bekapjabar.com ada beberapa kegiatan yang terbidik oleh kamera yang menjadi alat bukti didalam kegiatan acara milad dansos rukem di kp gelonggong tepatnya wilayah dusun 3 dan kerja padat karya Dusun 1 (satu) dll.

Kepala Desa Karangrahayu Hj. Ino Hermawati, dalam sambutannya mengatakan sangat bangga kepada warga Karangrahayu yang selalu memberikan dan menunjukan kinerja dan kemampuannya dalam membangun desa kita sendiri. Dengan adanya kegiatan acara milad Dansos Rukem yang ke-2 itu berarti kegiatan positif ini juga sudah berjalan 2 tahun lamanya.

Hj. Ino Hermawati berharap agar kegiatan ini diperjuangkan terus dan harus berjalan di seluruh wilayah desa karangrahayu.

Kègiatan diwilayah Dusun 3(tiga) ini memberikan contoh yang terbaik untuk semua masyarakat demi mengedepankan rasa sosial yang tinggi , pungkasnya.

Susunan Pengurus DANSOS RUKEM (Dana Sosial Rukun Kematian) saat ini diketuai Bpk Dadi Suryadi , sekretaris Bpk Ridwan , bendahara bpk Nurhasan nurdin.

Ketika di konfirmasi oleh media, ketua Dansos Rukem Dadi suryadi mengatàkan atas izin Allah SWT, semua kegiatan ini diberi kelancaran dari berbagai kegiatan sampai anggaran selalu diberikan kelancaran.

Adapun sumber dana, sifatnya bergotong-royong dari warga untuk warga. Sesuai kesepakatan dari musyawarah bersama, setiap minggunya warga menyiapkan prelek atau jimpitan yang ditaruh didepan masing-masing rumah warga, kemudian di kutip atau dikumpulkan oleh pengurus. Kegiatan atau rutinitas ini memang di butuhkan tingkat kesabaran yang tinggi ,ungkap Dadi Suryadi .

Alhamdulillah dengan adanya kegiatan Dansos Rukem ini sudah banyak manfaatnya bagi warga Kp. Gelonggong khususnya dusun 3.

Rencana kedepan, insya Allah kami dari team pengurus akan memperlebar area tanah makam dengan cara bekerja sama dengan aparatur pemerintahan desa dan juga para donatur yang simpati dengan kegiatan sosial ini.

Saldo Dansos Rukem saat ini menurut keterangan Dadi Suryadi, saat ini saldo masih tersimpan kurang lebih sekitar Rp. 65.000.000 ( Enam Puluh Lima Juta Rupiah ) , sedangkan kebutuhan untuk pelebaran makam akan membutuhkan anggaran yang cukup lumayan besar. Harapannya adanya tambahan dana dari para donatur yang terketuk hatinya sehingga bersama-sama menyelesaikan kekurangan anggaran tersebut, pungkas Dadi.

Rasa terharu yang dalam terlihat dari raut muka Kepala Desa Karangrahayu Hj. Ino Hermawati, melihat dan merasakan kebersamaan dan rasa sosial yang tinggi yang ditunjukan dalam suasana milad Dansos Rukem yang membuahkan hasil keperdulian sosial yang tinggi solidaritas yang kokoh dalam memperjuangkan hal kebaikan demi kemaslahatan umat tentunya.

Dukungan penuh dari Kades Karangrahayu sangat berpengaruh terhadap semangat para pengurus , semoga apa yang sudah kita perbuat untuk masyarakat , nanti allah swt yang akan membalasnya berlipat ganda Amiin.

(Penulis_ suganda)