Sosial  

Lomba Posyandu Tingkat Kecamatan Karangbahgia .

AMS

bekapjabar.com ‘” Sukaraya kecamatan
Karangbahagia Kabupaten Bekasi Jum’at (14/Jul/2023) Lomba Posyandu Tingkat Kecamatan Karangbahagia, Posyandu Sebagai Ujung Tombak Kesehatan Ibu dan Anak. Bukan tanpa alasan kecamatan Karangbahagia mengadakan lomba posyandu tingkat kecamatan karangbahagia, Hal ini dikarenakan Mencari Posyandu unggulan dari Delapan wilayah Desa untuk menjadi perwakilan Posyandu kecamatan Karangbahagia untuk tingkat kabupaten Bekasi. Selain itu fungsi vital posyandu sebagai ujung tombak dalam pelayanan kesehatan ibu dan anak yang mencakup lima fungsi, yakni pemantauan pertumbuhan, penyuluhan gizi dan kesehatan, imunisasi, pelayanan KB dan pelayanan kesehatan dasar (red) .

Lomba ini bertujuan sebagai salah satu upaya untuk meningkatkan kunjungan Balita di Posyandu, meningkatkan pengetahuan, sikap dan ketrampilan kader Posyandu, juga meningkatkan pengetahuan dan peran serta masyarakat akan pentingnya Posyandu dalam peningkatan gizi dan kesehatan.

Sebagai mana kita tahu bahwa Posyandu adalah salah satu bentuk upaya penanganan kesehatan bersumber daya masyarakat yang di kelola dan di selenggarakan dari, oleh, untuk dan bersama masyarakat dalam penyelengaraan pembangunan kesehatan guna memberdayakan masyarakat dan memberikan kemudahan kepada masyarakat dalam memperoleh pelayanan kesehatan dasar untuk mempercepat penurunan angka kematian ibu dan bayi.

Selain dari itu, salah satu tujuan diadakannya lomba posyandu di kecamatan Karangbahagia ini, untuk mempersiapkan kader-kader posyandu se-kecamatan Karangbahagia untuk mengikuti lomba posyandu tingkat kabupaten Bekasi, mudah-mudahan sampai tingkat nasional, Harapan posyandu Desa Sukaraya masuk  tingkat kabupaten karena prestasinya tentang ke posyandu pada tahun ini Belum mendapatkan penghargaan papar ibu Nurhajijah (salah satu staf PMD kecamatan Karangbahagia) pada saat dikonfirmasi media.

Ibu Nurhajijah pun berharap, nantinya apabila salah satu Posyandu yang keluar sebagai juara akan menularkan ilmu nya kepada Posyandu lain, sehingga kemampuan kader Posyandu di kecamatan Karangbahagia akan merata (red)