Pengobatan Alternatif dan Tawasulan di Paguyuban Puseur Bumi Tritunggal

AMS
Kegiatan Tawasulan di Paguyuban Puseur Bumi Tritunggal

Kabupaten Bekasi – Paguyuban Puseur Bumi Tri Tunggal terletak di Perum BWI 1 Blok B10 No 12 Gg. Teratai 07 Ds. Waringin Jaya Kec. Kedung Waringin Bekasi .

Paguyuban Puseur Bumi Tri Tunggal rutin melaksanakan kegiatan pengajian (tawasulan) dan pengobatan alternatif.

Menurut pimpinan paguyuban Ibu Dewi sartika yang akrab dipanggil Bunda Dewi, awalnya tidak terlintas sedikitpun untuk membuka praktek pengobatan Alternatif apalagi sampai mendirikan paguyuban atau padepokan.

Hal ini lanjutnya diawali tahun 2005 beliau selalu mimpi yang sama selama 7 hari berturut-turut, dalam mimpinya selalu dibawa ke tengah laut.

Tahun 2011 Bunda Dewi kedatangan tamu orang Malang Jawa Tengah, tamu tersebut memberitahu bahwa Bunda Dewi dikelilingi Harimau. Namun awalnya tidak percaya begitu saja sampai akhirnya orang Malang tersebut memberi semacam wirid, sampai akhirnya bisa melihat sendiri ternyata benar apa yang diucapkan oleh orang malang tersebut.

Tahun 2012 mulai banyak orang yang datang minta tolong diobati. Awalnya hanya sekedar mengobati orang-orang kesurupan dan terkena gangguan Jin. Namun makin kesini banyak yang datang pasien yang terkena santet dan penyakit-penyakit berat lainnya.

Metoda yang dipakai oleh Bunda Dewi untuk mengobati pasien adalah Ruqiyah dan dikolaborasi dengan ilmu supranatural.

Mulai Tahun 2014  selain pengobatan Bunda Dewi juga membuka buat siapa saja untuk belajar dan rutin mengadakan Pengajian (Tawasulan) dua kali setiap minggunya yaitu setiap malam Rabu dan malam Jum’at.

Salah seorang Jemaah menuturkan bahwa dirinya pernah belajar kesana kemari selama bertahun-tahun, tapi akhirnya di Padepokan ini baru ketemu apa yang selama ini dicari, bisa terbuka siapa jati dirinya dan semakin terasah keilmuannya.

Menurut informasi yang dihimpun awak media dari beberapa orang yang pernah dibantu pengobatannya menuturkan tidak ada mahar khusus untuk berobat di Padepokan ini, adapun kalau ingin memberi seikhlasnya saja.

Menurut Bunda Dewi sering kali kedatangan orang yang sudah berobat kesana kemari tapi masih juga sakit, setelah berobat disini dengan seizin Allah bisa sembuh.

“Saya berharap apa yang sekarang dilakukannya bisa bermanfaat untuk masyarakat banyak. Siapapun yang butuh dibantu dan yang mau belajar silahkan datang kesini”, ujar bunda Dewi

Rata-rata jama’ah disini hampir semua keturunan dari padjadjaran”, pungkas Bunda dewi mengakhiri perbincangan dengan awak media . (AMS)