Hampir 3 Bulan Tak Ada Rapat Minggon, Ketua GRPPH-RI Jawa Barat meminta Plt Bupati Bekasi Evaluasi Kinerja Camat Cikarang Timur

AMS

bekapjabar.com Kabupaten Bekasi – Sudah hampir 3 (Tiga) Bulan, Pemerintah Kecamatan Cikarang Timur Kabupaten Bekasi tak pernah ada Rapat Minggon mendapat sorotan dan kritikan dari elemen Masyarakat.

Salah satunya datang dari Ketua Lembaga Gerakan Rakyat Peduli Penegakan Hukum Republik Indonesia (GRPPH-RI) Jawa Barat, Brian Shakti. Ia Minta pada Plt Bupati Bekasi, Akhmad Marzuki untuk mengevaluasi kinerja Camat Cikarang Timur, Ropi.

“3 Bulan Tak ada Minggon, Ngapain aja Camat Cikarang Timur, Ropi. Sudah saatnya Plt Bupati Bekasi, Akhmad Marzuki harus evaluasi kinerja Camat, Bila perlu Copot”, kata Brian Shakti kepada wartawan, Rabu (26/01/2022).

Tak hanya Rapat Minggon (Rapat Mingguan), Bahkan apel pagipun tidak ada. Harusnya kan ada apel pagi memberikan arahan pada bawahan, untuk perbaikan Pelayanan pada Masyarakat. Nanya pada bawahan ada kendala apa, atau hal apa, Idealnya kan pimpinan seperti itu.

Dikatakan Brian, Bagaimana informasi dari Pemerintah Kabupaten Bekasi masuk ke Desa-Desa di Wilayah Cikarang Timur, kalau rapat Minggon Kecamatan saja sudah hampir 3 bulan tidak ada.

“Bukankah, setiap seminggu sekali, kalau tidak salah setiap hari Selasa ada rapat Dinas. Lalu, informasi tersebut, ntah itu ada program apa, arahan apa dari Pemerintah Kabupaten Bekasi untuk Desa. Kapan mau di sampaikan, Rapat Minggon Kecamatan saja sudah 3 bulan tidak ada”, cetus Brian.

Oleh karena itu, Brian dengan tegas minta pada Plt Bupati Bekasi untuk Evaluasi kinerja Camat Cikarang Timur, Bila perlu mutasi saja. Ganti sama Pejabat atau Camat yang benar-benar mengerti dan mau menjalankan roda Pemerintahan.

Jika hal ini dibiarkan, kata Brian, akan menjadi Preseden buruk bagi Pemerintah di Kabupaten Bekasi. Tentu hal ini akan berpengaruh dan bisa ditiru oleh bawahan. Karena apapun ceritanya bawahan akan mengikuti gaya Pimpinan.

Jika, Plt Bupati Bekasi tak tegas atas informasi ini, LSM GRPPH-RI DPW Jawa Barat, siap layangkankan secara resmi untuk minta Evaluasi kinerja Camat Cikarang Timur, Ropi. (RED)