Aliansi Ormas Bekasi Gandeng IWO Indonesia Bagikan Takjil Menjelang Buka Puasa

AMS
Bertempet di kantor Sekertariat IWO Indonesia, AOB dan IWO Indonesia membagikan Takjil kepada Masyarakat

bekapjabar.com Kabupaten Bekasi – Aliansi Ormas Bekasi menggandeng wartawan yang tergabung Ikatan Wartawan Online (IWO) Indonesia menyiapkan makanan takjil untuk berbuka puasa bagi warga masyarakat yang masih dalam perjalanan menjelang waktu berbuka puasa.

Kegiatan dipusatkan di kantor sekretariat IWO di jalan Raya Pilar- Sukatani  persisnya  di Pertigaan Warung Satu Desa Sukaraya kecamatan Karangbahagia Kabupaten  Bekasi. Sabtu 9/3/2022.

Ketua Umum AOB, H. Zaenal Abidin mengatakan, ratusan takjil berupa makanan dan minuman siap saji rutin dilakukan setiap harinya. Pembagian takjil dilakukan AOB di sejumlah tempat .

“Kali ini kita siapkan 230 takjil yang dibagikan jajaran AOB dan IWO Indonesia kepada warga masyarakat, yang lalu lalang di jalan raya Cikarang – Sukatani ” ujarnya.

Zaenal menuturkan bahwa pembagian takjil gratis ini dilakukan setiap hari selama bulan suci Ramadan 1443 Hijriah.

Takjil disiapkan untuk membantu  warga  masyarakat yang sedang menjalan Ibadah Puasa yang masih menjalankan  aktifitasnya.

“Kegiatan bagi- bagi takjil ini merupakan wujud kepedulian keluarga besar Aliansi Ormas Bekasi kepada warga masyarakat yang menjalankan ibadah puasa, terlebih masyarakat yang saat berbuka masih dalam perjalanan dijalan raya tersebut ,” lanjutnya.

Pembagian takjil gratis juga merupakan sarana silaturahmi Aliansi Ormas Bekasi dengan insan media, khususnya yang tergabung dalam IWO Indonesia. 

“Diharapkan hubungan kedekatan kami dengan insan pers akan terus terjalin,” ucapnya.

Dalam kesempatan tersebut, ketua DPD IWO Indonesia Kabupaten Bekasi ,Suryo Sudharmo mengatakan, pembagian takjil kepada masyarakat yang diselenggarakan di sekretariat IWO Indonesia kali ini merupakan momen yang istimewa karena dihadiri Aliansi Ormas Bekasi.

“Marilah kita berlomba untuk melakukan amal kebaikan” ucapnya.

Dalam pembagian takjil, tampak hadir jajaran pengurus Aliansi Ormas Bekasi dan para ketua LSM serta ormas yang tergabung di dalamnya. 

Selain itu, juga dihadiri sejumlah wartawan yang tergabung IWO Indonesia dan beberapa pengurus Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) Kabupaten Bekasi diwakili Ketua Bidang Hubungan Antar Lembaga Suryono Baron. 

Beberapa wartawan yang hadir dalam kegiatan tersebut diantaranya Hadi Santoso Media Inti Jaya, Enoh Suherman Media Liputan4, Fadil dan Awan Media Detikbekasi.com, Juheri dan Agus Media Berita Indonesia, Subur dan Enan ST Media Indikasi Hukum, Endra Kusnawan Media CSR Indonesia, Apifudin Media Intip24news.com, Suhaeb Rizal Media ruangberitakita.com, Soleh media Pasti.com, Suganda Media  Koran Transaksi, Madro’i Media Rajawali Sriwijaya serta masih banyak perwakilan media lainnya. * Buka Puasa

 (Sgd)