Berita  

DKM Masjid Jamie Al-Hidayah Santuni Anak Yatim dan Dhuafa

AMS

Kabupaten Bekasi bekapjabar.com – Memperkuat Ukhuwah Islamiyah Dewan Kemakmuran Masjid Jamie Al-Hidayah Kampung Sukamantri rt 001Desa Sukaraya kecamatan karangbahagia kabupaten Bekasi adakan silaturahmi sesama pengurus serta santuni anak yatim dan dhuafa dihalaman Depan Masjid jamie Al_Hidayah Rabu (21/09/2022).

“Ini tentu dapat memperkuat ukhuwah islamiyah diantara jamaah dan masyarakat yang ada disekitar masjid jamie Al ^Hidayah Termasuk juga berkolaborasi menjaga hubungan baik dengan Ketua DKM Masjid ,Al-hidayah Ketua panitia H.Makmur dan Ust Saipul Bahrie .DKM H.Sutisna Panasehat H.Abay Subarna dan H.Ali Busro usai kegiatan.

Dengan adanya kegiatan sosial ini lanjutnya, menunjukkan bahwa pengurus DKM Masjid jamie Al-Hidayah memiliki rasa kepedulian terhadap warga sekitar lingkungan .

“Agar lebih memakmurkan masjid bagi yang sudah disantuni dapat mengajak saudaranya, orang tuanya atau anaknya untuk sholat berjamaah di masjid,” harap Ustad Saipul Bahrie

Selaras dengan itu, Ketua Menurut DKM Masjid Jamie Al hidayah mengatakan, menyayangi dan memberi santunan kepada anak yatim dan dhuafa merupakan bentuk berbagi sekaligus sebagai sarana ibadah.

“Sebanyak 120 orang anak yatim dan 251 dhuafa yang disantuni. Bentuk santunan berupa dua kantong plastik yang berisi bahan pokok serta uang tunai,” ujar Samsul rujal yang juga Salah satu tokoh Forum masjid Jamie Al-hidayah

Bagi dia kedepannya tak menutup kemungkinan DKM Masjid jamie Al-hidayah untuk dapat menyalurkan santunan anak yatim dan duafa setiap 1 (bulan) sekali dan juga dapat menyalurkan bantuan – bantuan lain yang terdampak musibah. (Sgd).